Kamis, 30 Januari 2025
Assalamualaikum Ananda Sholeh Sholeha khususnya kelas 6C SD Al-Azhar 2 Bandar Lampung........How Are You Today???
Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan Yang sempurna, dan semangat yang membara untuk Ananda dalam Belajar dan Proses Mengembangkan diri Aamiin Yaa Robbalalamin 🤲.
Ananda silahkan mempelajari Materi yang Ibu guru sampaikan dibawah ini.
Tema 7 Kepemimpinan
Sub tema 2 Pemimpin idolaku
PB 5dan6
Bupena 6C
Media Pembelajaran :
Metode Pembelajaran :
Muatan PPKN
Penerapan Nilai Musyawarah dalam Pengambilan Keputusan Bersama
Musyawarah adalah suatu upaya menyelesaikan permasalahan bersama dalam mengambil keputusan untuk mencapai mufakat.
Biasanya musyawarah dilakukan oleh sebuah kelompok ketika ingin menyatukan pendapat, mengumpulkan ide atau memiliki suatu hal yang harus diselesaikan bersama-sama.
Dalam bermusyyawarah seseorang bebas menyampaikan pendapatnya walaupun pendapat tersebut berbeda dengan orang lain. Hal ini harus dilakukan agar tidak terjadi kesalahpahaman dan menimbulkan masalah baru. jika anggota musyawarah belum mencapai kesepakatan, cara lain untuk mencapai mufakat adalah dengan mengadakan voting atau pemilihan suara banyak.
Tujuan dilaksanakannya musyawarah diantaranya adalah :
- untuk mencapai mufakat
- mendapatkan kesepakatan bersama
- mengatasi permasalahan yang muncul
- menciptakan hubungan erat dan damai antar anggota musyawara
0 komentar:
Posting Komentar