Tema 4 Subtema 3 PB 1

Rabu, 23 Oktober 2024

Assalamualaikum Ananda Shaleh dan Shaleha kelas 6C. Bagaimana kabarnya hari ini ? Ibu guru berharap ananda semua dalam keadaan sehat Wal'afiat, dan bersemangat dalam belajar Aamiin Yaa Robbalalamin šŸ¤².Ananda shaleh shaleha hari ini kita akan belajar 

                   TEMA 4 GLOBALISASI

 SUBTEMA 3 GLOBALISASI DAN CINTA TANAH AIR

PEMBELAJARAN 1

Muatan bahasa Indonesia 

Menemukan informasi penting berdasarkan struktur teks eksplanasi 

Struktur teks eksplanasi meliputi pernyataan umum deret penjelas dan simpulan 

Pernyataan umum memuat topik atau permasalahan yang dibahas dalam teks deret penjelas berisi pernyataan pendukung fakta dan juga informasi-informasi yang mendukung topik utama simpulan berisi hasil akhir dari uraian yang disampaikan pada bagian pernyataan umum dan juga deret penjelas. 

Bacalah teks berikut dengan seksama temukan struktur teks eksplanasi!


Muatan IPA
Menjelaskan sumber energi alternatif penghasil energi listrik 

Penggunaan energi listrik yang berlebihan dapat mengakibatkan habisnya pasokan listrik bahan bakar yang digunakan untuk energi listrik tidak dapat diperbaharui sehingga kita harus menghemat penggunaan listrik selain menghemat penggunaan listrik kita dapat menggunakan sumber energi alternatif untuk menghasilkan listrik. Energi alternatif atau disebut energi terbarukan berupa energi yang berasal dari alam energi alternatif juga lebih ramah lingkungan hal ini dikarenakan sumber energi alternatif bebas polusi sumber energi alternatif yang ada di alam jumlahnya tak terbatas atau memiliki jangka waktu habis yang lama 
contoh sumber energi alternatif antara lain : sinar matahari arus air angin ombak laut kotoran ternak limbah pertanian dan panas bumi.

Selain pembangkit listrik tenaga air PLTA jenis pembangkit listrik lain yang juga dikembangkan adalah pembangkit listrik tenaga surya PLTS. Jenis pembangkit ini menggunakan sumber energi dari sinar matahari peralatan yang digunakan berupa panel surya yaitu sebuah alat berbentuk lempengan logam yang mampu mengubah energi matahari menjadi energi listrik lempengan logam tersebut dirakit dalam jumlah yang banyak dan saling terhubung semakin banyak logam rakitan semakin besar energi listrik yang dihasilkan.

Perhatikan skema pemanfaatan energi panas matahari oleh panel surya berikut !



0 komentar:

Posting Komentar