Kamis, 31 Oktober 2024

OSNITASARI_BLOGGER

Kamis, 31 Oktober 2024

Assalamualaikum Ananda Shaleh dan Shaleha kelas. Bagaimana kabarnya hari ini ? Ibu guru berharap ananda semua dalam keadaan sehat Wal'afiat, dan bersemangat dalam belajar Aamiin Yaa Robbalalamin šŸ¤².Ananda shaleh shaleha hari ini kita akan belajar

TEMA 3 TOKOH dan PENEMUAN

SUB TEMA 1 PENEMU yang MENGUBAH DUNIA

PEMBELAJARAN 3

 Disusun oleh : Osnitasari, S.Pd

Guru Kelas : VI C

Kompetensi Dasar

3.4 Mengidentifikasi komponen-komponen listrik dan fungsinya dalam rangkaian listrik sederhana.

4.4 Melakukan percobaan rangkaian listrik sederhana secara seri dan parallel.

Indikator

3.4.2 Menganalisis komponen-komponen listrik dan fungsinya dalam rangkaian listrik

4.4.1 Melakukan percobaan rangkaian listrik dengan tepat.

 

MATERI

Masih ingatkah kalian dengan materi yang telah kita bahas dipertemuan sebelumnya Nak ?

Iya…..Benar sekali pertemuan sebelumnya kita telah membahas komponen-komponen listrik beserta fungsinya

Antara lain :

  • Saklar (pemutus dan penghubung arus listrik)
  • Sekering (Pengaman arus listrik jika terjadi konsleting)
  •  Lampu
  • Piting (dudukan lampu)
  • Sumber listrik

Pada pertemuan hari ini kita akan membahas tentang rangkaian listrik

Peralatan elektronik apa saja yang ada di rumah kalian nak ?

Peralatan elektronik yang ada di rumah kita akan dapat dioperasikan jika dialiri arus listrik.

Siapakah penemu listrik dan Penemu Bola lampu ?

Kita sangat berterimakasih atas penemuan alat-alat ini ya nak, karena dengan adanya listrik sangat merubah dunia dengan memudahkan segala sesuatu di dalam hidup kita.

Kita harus tau Pengertian Rangkaian listrik

Rangkaian listrik adalah susunan alat-alat alat komponen yang dihubungkan dengan sumber listrik sehingga menghasilkan arus listrik.

Rangkaian Listrik Dibedakan Menjadi 2

  • 1.       Rangkaian Terbuka yaitu suatu rangkaian yang mana ada komponen yang tidak terhubung


  • 2.       Rangkaian Tertutup yaitu suatu rangkaian yang semua komponennya terhubung

     

Rangkaian listrik tertutup dibedakan menjadi 3

1.       Rangkaian Seri , Paralel

 


 Rangkaian Campuran



2

3   Di  dalam buku Ananda halaman …… ada gambar rangkaian Seri, silahkan digambar di buku catatan. Komponen-komponen apa saja yang dibutuhkan dalam rangkaian tersebut ?

Setelah selesai menggambar rangkaian Seri, silahkan ananda membentuk kelompok yang terdiri dari 4 siswa.

Kemudian ibu guru membagikan komponen-komponen listrik dan meminta ke peserta didik untuk membuat rangkaian seperti yang telah di gambar.

Diskusikan dengan teman dalam kelompok

1.       Bagaimana susunan rangkaiannya ? Ada berapa jalan arusnya ?

2.       Apa yang akan terjadi jika salah satu lampu padam ?

Peserta didik diminta untuk mempresentasikan dan menunjukkan rangkaian yang telah mereka buat

Kemudian Peserta didik menarik kesimpulan dari pelajaran hari ini yang diperkuat oleh Pendidik bahwa Kesimpulannya :

Ciri ciri Rangkaian Seri adalah :

  • 1.       Rangkaian yang komponennya di susun secara berjajar dan tidak bercabang, sehingga hanya ada 1 jalan arus.
  • 2.       Apabila salah 1 lampu padam maka lampu yang lain juga ikut padam

                           



Tidak ada komentar:

Posting Komentar